Rabu, 01 Juni 2016

Cara Relaksasi Pada Ibu Hamil


Relaksasi untuk Ibu Hamil pada Ibu Hamil berfungsi untuk mengatasi kecemasan yang berlebihan yang menyebabkan anda stres selama kehamilan. Adapun pengertian relaksasi sendiri adalah teknik untuk mengatasi kekhawatiran dan stress dengan cara mengendorkan otot syaraf yang bersumber pada objek tertentu. Dalam keadaan relaks, seluruh tubuh akan berada pada keadaan seimbang, tenang dan otot tubuh yang nyaman.

Relaksasi untuk Ibu Hamil sangat penting karena dapat memberikan pengaruh positif untuk kehamilan. Adapun tahapan relaksasi selama hamil diantaranya adalah berikut :
  1. Metode pernafasan sederhana, dengan cara mengambil posisi yang nyaman, baik itu dengan posisi duduk atau berbaring. Bersikaplah santai, pejamkan mata dan usahakan agar otot-otot di seluruh tubuh (terutama wajah dan otot kaki) mendapatkan posisi terbaik, selanjutnya bernafaslah melalui hidung sedikit demi sedikit. Latihan pernafasan sederhana dapat dilakukan selama 10 menit sampai 12 menit hingga memberikan kenyamanan bagi tubuh. Posisi terbaik melakukan pernafasan sederhana adalah dengan menahan otot perut yang diikuti dengan tarikan nafas secara berlahan-lahan.
  2. Menenangkan perasaan, untuk mendapatkan kenyamanan pada Ibu Hamil. Gerakan ini bisa dimulai dengan posisi bersila sambil meletakan kedua tangan di sebelah kanan dan kiri badan hingga membuat siku lurus. Selanjutnya angkat tangan pada sebelah samping ke kepala sambil menahan nafas hingga jari-jari tangan saling bertemu. Setelah itu turunkan tangan ke depan disertai dengan menghembuskan nafas secara perlahan oleh ibu hamil.
  3. Menggunakan waktu singkat untuk relaksasi, dengan langkah gerakan ambil posisi duduk tegak di kursi yang nyaman. Agar lebih rileks, ganjal punggung dengan bantal dan buatlah kaki merasa rileks. Lakukan pernapasan dengan tenang, dengan cara tarik napas melalui hidung dan buang melalui mulut secara perlahan. Gerakan ini bisa diulang beberapa kali, sehingga didapatkan rasa nyaman pada tubuh ibu hamil.
  4. Membuat suasana tenang, dengan cara menenangkan pikiran yang bisa dibantu dengan sambil mendengarkan musik yang lembut. Cara ini biasanya akan membuat anda lebih mudah mendapatkan ketenangan. Saat melakukan relaksasi, tutuplah mata dan konsentrasi dengan nafas yang teratur. Apabila anda sulit mendapatkan ketenangan, anda bisa mengulangi latihan dengan merubah posisi sehingga didapatkan posisi yang terbaik. Semakin sering anda berlatih maka diharapkan, anda lebih mudah menghadapi kehamilan hingga saat proses persalinan.

Ringkasan:

  • Latihan Relaksasi untuk Ibu Hamil akan membuat dapat mengatasi keluhan selama kehamilan dan proses persalinan lebih lancar,
  • Cara Relaksasi untuk Ibu Hamil yang paling utama adalah dengan latihan pernapasan dan peregangan otot-otot tubuh,
  • Latihan relaksasi juga dapat menenangkan pikiran serta menghindarkan dari stres saat hamil.
sumber : https://tips-sehat-keluarga-bunda.blogspot.co.id/2014/09/cara-relaksasi-untuk-ibu-hamil.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar